Penyebab rambut cepat beruban. Apakah Anda
ingin tahu penyebab rambut cepat beruban pada usia muda ?.Mari kita ketahui penyebabnya
di sini. Uban terjadi ketika ada gangguan pada sintesis protein di bagian kulit
rambut kepala yang dinamakan skin epidermis di mana pada bagian tersebut
terdapat sel melamocyte yang berfungsi untuk memproduksi pigment melanin.
Melanin
adalah protein yang membuat kulit dan rambut menjadi warna alami. Melanin juga
memberikan warna pada iris mata dan bulu.
Menurut
hasil penelitian The Journal of Investigative Dermatology yang dilakukan pada
tahun 2005, manusia berkulit putih akan mengalami fase rambut muali beruban
pada usia pertengahan 30.
Demikian
pula dengan orang Asia, mereka akan mengalami fase rambut beruban pada usia akhir
30-an, sementara golongan berkulit gelap mampu mempertahankan rambut mereka
tanpa beruban sampai ke usia pertengahan 40.
Ada juga
beberapa penyakit kulit yang dapat menyebabkan seseorang yang masih berusia
muda mengalami rambut yang sudah beruban.
Diantaranya vitiligo, tuberous sclerosis, waardenburg syndrome dan
Neurofibromatosis yang menyebabkan kehilangan warna hitam pada rambut.
Berdasarkan
hadist Rasulullah SAW yang disampaikan dari 'Amr ibn Shu'ayb dari ayahnya, dari
kakeknya, bahwa "Jangan mencabut uban, karena ia akan menjadi cahaya pada
Hari Kebangkitan."
Masalah
rambut beruban pada usia muda bukan saja menyebabkan Anda kurang percaya diri
dan merasa malu ketika berada di depan umum. Untuk itu, sebaiknya Anda ketahui dahulu
faktor-faktor yang menyebabkan rambut Anda cepat beruban. Diantaranya adalah;
1) Faktor
Usia
Perubahan
pada warna rambut seseorang terjadi biasanya ketika usia seseorang telah
meningkat. Ulasan di Eropa menemukan bahwa sekitar 40 persen orang Eropa telah
mulai mengalami masalah rambut beruban pada usia 40 tahun.
2) Genetika
Perubahan
pada warna rambut seseorang adalah hampir seluruhnya tergantung pada faktor
genetik. Dua jenis gen yang bertanggung jawab dalam menentukan proses perubahan
warna rambut seseorang yaitu Bcl2 dan Bcl-w.
Perubahan
pada warna rambut ini terjadi ketika melanin (pigmen warna) berhenti diproduksi
oleh akar rambut dan hal ini menyebabkan rambut berikutnya akan tumbuh tanpa
pigment melanin.
3)
Kekurangan vitamin B12
Kekurangan
vitamin B12 akan mengurangi pembentukan melanin. Masalah ini biasanya dialami
pada beberapa golongan seperti pada ibu-ibu yang sedang hamil di mana mereka
mudah untuk mengalami kekurangan vitamin B 12 dan zat besi di dalam tubuh.
4)
Faktor-faktor lain
Studi yang
dilakukan oleh J.G.Mosley di British Medical Journey pada 1996 menemukan bahwa
seorang perokok empat kali lebih cepat mengalami masalah rambut beruban.
Itulah
faktor-faktor penyebab rambut cepat beruban di usia muda, selanjutnya mari kita
ketahui cara-cara untuk mengatasi masalah rambut cepat beruban.
BACA JUGA: Bahaya Rebonding Rambut Bagi Kesehatan.
Hanya tiga
langkah yang perlu Anda lakukan dan langkah ini cenderung untuk memperlambat
proses pertumbuhan rambut uban Anda dan mencegah uban tumbuh lebih banyak
Pilih
makanan berprotein tinggi untuk memastikan sistem pembangunan sel terjadi
secara efisien. Mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran sangat dianjurkan.
Buah-buahan dan sayuran bermanfaat untuk
memelihara dan memastikan tubuh kita sehat.
2) Olahraga
secara teratur
Berolahraga
secara teratur atau terjadwal dapat memperlambat proses tumbuhnya rambut uban. Hal
Ini terjadi karena ketika Anda berkeringat itu menunjukkan tubuh dan sel-sel di
bawah kulit atau lemak tidak tersumbat.
Anda harus
selalu ceria dan menjauhi stres karena akan menyebabkan perasaan dan aliran
emosi terganggu. Situasi dalam keadaan tertakn /stress akan menyebabkan hidup Anda menjadi tidak teratur
dan dapat memperlambat sistem normal tubuh Anda.
BACA JUGA: Stress Dapat Menyebabkan Rambut Rontok