Benarkah Makan Nasi Dapat Menyebabkan Kegemukan?

Benarkah Makan Nasi Dapat Menyebabkan Kegemukan
Tips Hidup Sehat dan Cantik Alami - Kamu sedang mengikuti program diet? Ketika mendengar kata nasi,maka kemungkinan akan timbul perasaan takut untuk makan nasi. Sebisa mungkin menghindari makanan yang bernama nasi.  Terbayang-bayang di  alam pikiran tentang gambaran bentuk tubuh yang gemuk. Jangan sesekali menanamkan di akal dan pikiran kamu bahwa makan nasi dapat menyebabkan kegemukan.

Sebenarnya, nasi  bukanlah penyebab utama naiknya berat badan seseorang. Mari kita baca dahulu khasiat nyata yang tersirat di balik beras berwarna putih ini, kamu pasti terkejut. Kamu selalu menghindari nasi karena selama ini sudah tertanam untuk “memusuhi” sumber utama energi untuk tubuh manusia ini.

Khasiat yang terkandung dalam nasi

1- Lemak
Tahukah kamu bahwa beras merupakan bahan yang rendah lemak dan bebas kolesterol? Nasi sebenarnya cocok untuk kamu yang sedang mengikuti program diet karena nasi tidak memiliki lemak jenuh atau pun asam dan sodium yang berupaya meningkatkan tekanan darah. Komposisi lemak yang kecil terkandung dalam beras sangat kecil tetapi lemak tersebut adalah lemak yang sehat.

Beras merah yang merupakan seratus persen gandum murni memiliki serat lemak sehat yang lebih tinggi dari beras putih.

Kadar kolesterol yang rendah sangat baik untuk kesehatan jantung. Tidak ada lagi masalah sesak napas, cepat lelah ketika melakukan setiap pekerjaan dan paling penting kamu akan tetap fit setiap saat.


2- Protein
Setiap manusia membutuhkan zat yang penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Protein merupakan unsur kedua yang paling banyak terdapat dalam khasiat beras. Jika ingin dibandingkan dengan sereal yang lain, serat protein yang terdapat dalam beras jauh lebih bermanfaat bagi manusia.

Protein merupakan enzim yang berperan besar mempercepat reaksi biologis dalam tubuh. Bahkan ia juga memiliki fungsi sebagai penunjang utama untuk menentukan ketahanan tubuh.

Jika kamu berdiet dengan cara memusuhi nasi dan hanya makan buah-buahan selama seminggu, memang hasilnya berat badan kamu berkurang. Namun, efek sampingnya tubuh menjadi lemah dan wajah menjadi pucat. Cobalah jika kamu tidak percaya.


3- Karbohidrat
Diet yang sehat harus seimbang antara protein, karbohidrat dan vitamin. Jika salah satu sumber ini kurang, maka program diet kamu harus diubah demi kesehatan tubuh yang berkepanjangan.

Setidaknya, 85 persen energi yang dihasilkan oleh nasi bersumber dari karbohidrat yang terkandung didalamnya. Sebagian akan diubah menjadi sumber energi untuk tubuh. Karena itu, kamu akan tetap fit dan bersemangat untuk melakukan pekerjaan sehari-hari meskipun jadwal padat.

Sementara sebagian lainnya akan disimpan dalam bentuk glikogen di hati dan juga otot manusia. Karena itu sangat disarankan untuk mengkonsumsi jumlah karbohidrat yang cukup dan tidak berlebihan. Kekurangan karbohidrat menyebabkan kamu tampak lesu, lemah dan tidak berdaya.


4- Vitamin dan Mineral
Nasi terbukti sebagai makanan kesehatan karena kaya sumber vitamin dan mineral seperti niacin, vitamin D, kalsium, zat besi, tiamin dan fosfor. Beras merah masih tetap nomor satu sebagai serat yang kaya dengan nutrisi penting untuk kesehatan tubuh.

Vitamin E yang terdapat dalam beras merah mengandung sumber magnesium dan potassium yang diperlukan tubuh untuk menjaga sistem saraf dan otot dalam tubuh. Jumlah sodium yang kurang dalam beras membuat makanan ini sangat cocok untuk mereka yang mengidap tekanan darah tinggi.


5- Kalori
Sumber energi yang ada dalam tubuh manusia mayoritas dari sumber kalori atau pun tenaga yang diperoleh dari beras. Enzim ini dipercaya bertindak sebagai bahan bakar untuk tubuh sekaligus membantu otak untuk berfungsi secara normal.

Secara tidak langsung enzim ini efektif mengaktifkan produksi serotonin yang ada dalam tubuh. Efek reaksi kimia ini menimbulkan perasaan senang dan positif dalam diri. Otak kamu selalu sehat dan kurang mengalami tekanan/stress.

Mengkonsumsi setengah mangkuk nasi atau setara 80 gram beras menghasilkan 5% energi harian yang dibutuhkan oleh orang dewasa. Bagi kamu yang sedang diet yang seimbang, makanlah nasi setiap kali pada waktu makan  karena nasi memiliki vitamin, protein, mineral dan nutrisi penting yang diperlukan untuk tetap sehat. Oleh sebab itu, setiap suapan nasi amat berharga.


BACA JUGA : 

5 Jenis Makanan Untuk Kesehatan Wanita

Fakta Tentang Nasi

  • Penelitian menunjukkan nasi merupakan makanan pokok 2/3 dari populasi penduduk di dunia. Ada sekitar 40 ribu jenis beras yang berbeda di seluruh pelosok dunia. Beras merah adalah beras yang tidak dibuang kulit arinya. Ia lebih kenyal daripada beras putih dan memiliki rasa seperti kacang. 
  • Tentu saja itu lebih mahal dari beras putih. Beras merah memiliki serat dan serat yang tinggi berguna untuk mengurangi risiko menderita kanker serta diabetes.
  • Nasi sangat membantu menajamkan memori otak dari mereka yang menjalankan diet rendah kalori.
  • Makan nasi sebelum melakukan olahraga efektif untuk menguraikan lemak dalam tubuh lebih cepat daripada mereka yang sarapan sereal atau pun serat pada waktu pagi.
  • Untuk mempertahankan khasiat nutrisi pada beras, jangan cuci beras berulang kali karena sedikit demi sedikit manfaatnya akan hilang.
  • Sudah semestinya nasi bebas dari rasa tambahan dan juga pewarna buatan yang membahayakan seperti yang ada dalam makanan lain yang terkait.

Setelah membaca khasiat dan manfaat nasi tersebut, masihkah kamu beranggapan bahwa makan nasi dapat menyebabkan kegemukan ? Berdiet untuk mendapatkan berat tubuh ideal adalah baik namun sangat lebih baik untuk menjaga kesehatan tubuh.
Semoga bermanfaat.